Valve Tetapkan Tanggal Pasti Steam Autumn & Winter Sale
Apa yang membuat Steam masih menjadi storefront game digital paling populer saat ini? Selain beragam fitur yang mereka kembangkan selama ini, ia juga menghadirkan beragam kebijakan yang sulit untuk ditolak – dari kemudahan melakukan refund jika game berujung tidak memuaskan, harga region untuk beberapa judul, hingga masa diskon besar-besaran yang terus digelar di sepanjang tahun. Tentu saja bagi gamer pengguna Steam, tidak ada lagi godaan yang lebih besar daripada masa beberapa bulan menjelang akhir tahun yang penuh dengan masa diskon seperti ini. Berita baiknya? Anda bisa mempersiapkan diri dari sekarang!
Valve akhirnya berbagi informasi soal tanggal pasti untuk masa diskon besar-besaran yang biasanya merka bagi para developer dan publisher. Untuk tanggal yang tersisa, kita akan berhadapan dengan setidaknya 3 event diskon masif sebagai berikut:
Mengingat bukan Valve yang menentukan, kita tentu tidak akan mendapatkan informasi kira-kira game-game AAA atau indie apa saja yang siap untuk memotong harga game mereka di ketiga event yang satu ini. Walaupun biasanya untuk event Halloween, setidaknya Anda yang mengejar game-game horror bisa mengantisipasi potongan harga tersendiri.
Bagaimana dengan Anda? Game apa yang paling ingin Anda lihat berujung diskon di ketiga event potongan harga besar-besaran dari Steam ini?
No comments: