Game Horror Otak Silent Hill Dapat Nama – Slitterhead
Anda yang mengikuti aktif sepak terjang seorang Keiichiro Toyama sepertinya sudah mengetahui bahwa ia kini berdiri membangun studionya sendiri – Bokeh Game Studios. Untuk Anda yang tidak familiar, Toyama merupakan otak di balik franchise super populer Silent Hill, yang kemudian sempat bergabung dengan Sony Jepang untuk meracik game seperti Siren dan Gravity Rush sebelum berujung hengkang. Sepertinya sudah jelas bahwa Toyama memang tengah mengerjakan sebuah game horror baru yang misterius. Judul yang akhirnya memiliki nama di The Game Awards 2021 pagi tadi.
Setelah sempat menggodanya lewat serangkaian gambar artwork, Toyama dan Bokeh Game Studios akhirnya memperkenalkan secara resmi proyek game horror mereka. Dengan musik yang juga dibantu oleh mantan komposer Silent Hill – Akira Yamaoka, game ini resmi mengusung nama Slitterhead. Anda bisa melihat bagaimana beberapa manusia berubah menjadii monster menyeramkan yang untungnya, tetap bisa ditundukkan dengan beragam senjata yang ada. Sayangnya, tidak ada detail lebih jauh soal mekanisme gameplay seperti apa yang bisa kita antisipasi.
Slitterhead sendiri masih belum memiliki tanggal rilis pasti ataupun konfirmasi platform yang akan dituju. Bagaimana menurut Anda? Terlihat menarik?
No comments: