Ads Top

Knives Out Server Jepang akan Kolaborasi dengan Manga – Anime Jujutsu Kaisen


Sama seperti di Indonesia, game mobile ber-genre battle royale sangat populer di Negeri Sakura. Ada banyak judul game battle royale yang populer di sana dan salah satunya adalah Knives Out. Game tersebut sering mengadakan kolaborasi dengan berbagai franchise anime/manga. Dan baru-baru ini, Knives Out server Jepang mengumumkan kolaborasi dengan manga/anime Jujutsu Kaisen.

eperti apa kolaborasinya? Yuk, kita cari tahu bersama!

Knives Out akan Kolaborasi dengan Franchise Manga – Anime Jujutsu Kaisen

Informasi ini diumumkan secara resmi oleh game Knives Out server Jepang melalui akun Twitter resmi mereka. Melalui sebuah tweet, game battle royale buatan developer NetEase ini akan mengadakan event kolaborasi dengan anime/manga populer dari Jepang berjudul Jujutsu Kaisen.

Kalian bisa lihat tweet-nya di bawah ini.

Dengan memanfaatkan emosi negatif yang mengalir dalam medan peperangan, sebuah “kutukan” muncul di tempat tersebut. Pertarungan antara para pemain dengan “kutukan” akhirnya dimulai!
Kolaborasi Knives Out x Jujutsu Kaisen telah diumumkan! Jangan sampai kalian lewatkan untuk informasi detil selanjutnya dari kami.

Berbagai Item Spesial Bisa Didapatkan Pemain

Knives Out X Jujutsu Kaisen Collaboration

Belum ada informasi detil mengenai kolaborasi ini. Jika mengikuti tradisi game Knives Out dalam mengadakan event kolaborasi seperti ini, bakal ada berbagai item spesial bertemakan Jujutsu Kaisen yang bisa didapatkan para pemain. Item tersebut berupa kostum, skin weapon, mode permainan event limited dan masih banyak lagi.

Jujutsu Kaisen: Phantom Parade Umumkan Trailer Terbaru dan Buka Pra-registrasi.

Jujutsu Kaisen Phantom Parade

Berbicara mengenai Jujutsu Kaisen, manga/anime karya mangaka Gege Akutami telah membuka pra-registrasi game mobile terbarunya. Game tersebut berjudul Jujutsu Kaisen: Phantom Parade. Untuk mengetahui lebih lanjut, kalian bisa baca selengkapnya melalui artikel Gamebrott di sini.

Itulah informasi mengenai game battle royale populer Knives Out server Jepang mengumumkan kolaborasi dengan franchise manga/anime populer berjudul Jujutsu Kaisen. Apakah kalian tertarik untuk mengikuti eventnya?






 

No comments:

Powered by Blogger.