Ads Top

Pra-Registrasi Untuk MMORPG Odin: Valhalla Rising Telah Dibuka!


Kakaogames telah mengumumkan perilisan untuk game Odin: Valhalla Rising untuk region Korea Selatan. Dan sepertinya para pemain yang ingin memainkan game ini secara global sebentar lagi..

Sekilas tentang Odin: Valhalla Rising


Pertama kali diumumkan pada tahun 2019 dengan nama Project ODIN, Game ini didasarkan dari Norse Mythology. Kakao Games mengatakan bahwa game ini akan memberikan grafis dan teknologi terbaik dan juga akan menjadi game MMORPG terbaik tahun 2021.

Lionheart mengatakan bahwa game ini berfokus untuk menciptakan dunia dimana pemain akan kebingungan dan tidak tahu mana yang baik dan jahat, serta dunia dinamis yang akan berubah tergantung keputusan pemain nantinya.

Pemain dapat berpetualang dalam dunia open-world yang luas. Daerah mitologi seperti Niflheim dan Jotunheim juga dapat dikunjungi dalam game ini. Pemain juga dapat terbang dan mengendarai binatang untuk mengelilingi dunia game ini.

Classes ODIN Valhalla Rising
Pra-Registrasi Untuk MMORPG Odin: Valhalla Rising Telah Dibuka! 3

Dewa – dewa seperti Odin, Loki, dan Thor juga akan muncul sebagai Field Boss untuk dikalahkan oleh guild ketika melakukan Raid. PvP battle juga akan hadir untuk game ini. Tidak hanya PvP antar pemain saja, GvG (Guild versus Guild) juga ikut disertakan dengan nama Valhalla Battle. Mode Siege akan dijelaskan pula dan ditambahkan ke game ini lewat update selanjutnya.

Odin: Valhalla Rising telah membuka pra-registrasi melalui Google Play Store dan juga iOS App Store. Game ini merupakan game Free-to-Play dan memiliki in-app purchases. Pemain juga dapat mengunjungi situs resmi game ini untuk melihat informasi lebih lanjut tentang perkembangan game Open world ini.

No comments:

Powered by Blogger.